Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Pilkada Kerinci 4 Kandidat Punya Peluang Kompetitif, Tak Ada Yang Lebih Unggul

Kamis, 20 Juli 2017 | 13.17 WIB Last Updated 2017-07-20T09:45:56Z



JAMBI-Bursa kandidat yang bakal maju di Pilkada Kerinci mulai mengerucut. Sedikitnya ada 4 nama tokoh yang paling menonjol dan berpotensi untuk menjadi orang nomor satu di Kerinci. Selain Petahana Adi Rozal (basis Kerinci Hulu), ada Zainal Abidin (wakil Bupati Kerinci) dari Kerinci Hilir. Kemudian ada Ami Taher (Kerinci Tengah) dan Monadi (anak Mantan Bupati Kerinci Murasman) dari Kerinci Hulu.

Pengamat Politik Jafar Ahmad menilai, keempat tokoh tersebut punya peluang kompetitif. Artinya, tak ada yang lebih potensial dari yang lain. “Semuanya sama, termasuk petahana,”ujar Jafar.

Kandidat doktor ilmu politik UI lantas menjelaskan, sebenarnya Adi Rozal sang petahana punya peluang lebih besar dari tiga nama lainnya. Itu karena petahana punya mesin politik yang sangat dahsyat, salah satunya mesin birokrasi. Tapi, faktanya dari survei menunjukkan bahwa Adi Rozal bermasalah dalam kinerjanya. Artinya, sebanyak 65 persen masyarakat Kerinci kecewa dengan kinerja Adi Rozal. Jelas saja, itu merontokkan pamornya dimata masyarakat.

“Makanya, empat tokoh itu punya kans dan peluang yang sangat kompetitif. Tak ada yang lebih unggul,”jelas Jafar.
Idea Institute : Survei tingkat Kepuasan Publik di Kabupaten Kerinci

Posisi ini jelas mengancam Adi Rozal. Apalagi, basis Adi Rozal yang berasal dari Kerinci Hulu akan terbelah dua. Itu karena Monadi, anak mantan Bupati Murasman dipastikan juga bakal maju.
“Kalau tak hati-hati, suara Kerinci Hulu bisa dilibas Monadi,”katanya.

Selain empat tokoh itu, lanjut Jafar, ada beberapa nama yang muncul, tapi masih belum terlalu nampak. “Ada Candra Purnama dari hilir, Sukman. Tapi nama-nama ini masih belum nampak mampu mengejar empat tokoh tersebut,”katanya.

Sementara, saat ini sejumlah tokoh Kerinci Hilir terus menggalang kekuatan untuk bisa mendudukkan tokoh terbaiknya di kursi BH 1 DZ. Ada dorongan agar satu nama yang diusung dari Kerinci Hilir agar bisa memenangkan pilkada 2018 mendatang. Sebab, dalam sejarah pilkada, putra terbaik Kerinci Hilir tak pernah berkesempatan menjabat Bupati, paling tinggi hanya Wakil Bupati, seperti sekarang dijabat Zainal Abidin.(uin)

Sumber  SERUJAMBI.COM
×
Berita Terbaru Update