Ada pungli di objek wisata Teluk Wang
BANGKO — Maraknya aktifitas pungli di objek wisata Teluk Wang Sakti, di Desa Biukutanjung, Bangko Barat, Merangin, membuat aparat kepolisian bergerak cepat. Seorang pelaku pungli dibekuk bersama uang hasil punglinya.

Informasinya, pelaku berinisial R (25), warga Desa Biukutanjung, seorang tokoh karang taruna di desanya. R ditangkap saat melakukan pungli di depan pintu masuk objek wisata dan langsung digeledah.

Uang hasil pungli
Polisi menemukan uang Rp 853 ribu. R mengaku uang itu didapatnya dari warga yang masuk ke objek wisata Teluk Wang Sakti.

Paur Humas Polres Merangin, Ipda Sitorus, membenarkan anggotanya mengamankan seorang pelaku pungli di objek wisata. Pelaku ditangkap saat memungut uang dari warga yang ingin masuk ke objek wisata.

Menurut Sitorus, kasus pungli ini masih didalami dan tidak menutup kemungkinan ada pelaku lain. Saat ini baru satu orang ditetapkan sebagai tersangka.

Sumber : (infojambi.com)