Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Inilah Penjelasan Kepala BKD Terkait Pengumuman 3 Besar Hasil Lelang Jabatan

Jumat, 29 Juli 2016 | 14.22 WIB Last Updated 2016-07-29T07:22:03Z
Kepala BKD Provinsi Jambi Fauzi Syam
Kepala BKD Provinsi Jambi Fauzi Syam / dok.metrojambi.com

JAMBI – Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jambi akhirnya mengumumkan hasil assessmen lelang jabatan Pemerintah Provinsi Jambi. Ada tiga nama yang diumumkan untuk setiap jabatan yang dilelang. 

Tiga nama tersebut diumumkan lewat situs resmi BKD Provinsi Jambi, bkd.jambiprov.go.id, dan ditandatangani langsung oleh Ketua BKD Provinsi Jambi Fauzi Syam, yang juga ketua panitia seleksi (pansel).

Saat dikonfirmasi metrojambi.com, Fauzi Syam msngatakan pengumuman tersebut sudah sesuai dengan jadwal dan mekanisme pansel. "Hari ini Pansel telah rapat pleno dan telah mengumumkan hasilnya di website," kata Fauzi Syam, Kamis (28/7).

Penilaian akhir ini, lanjutnya, didasarkan pada hasil kompetensi bidang dan kompetensi manajerial. Setelah diumumkan, selanjutnya tinggal menunggu kewenangan Gubernur untuk memilih satu diantara tiga nama yang diumumkan.

Dalam memilih, lanjutnya, Gubernur dapat mempertimbangkan masukan dari banyak pihak. "Apakah itu dari BPK atau dari pihak lain atau melakukan wawancara khusus untuk melihat secara lebih kompetensi dan performa para calon," pungkasnya.

Sumber : Metrojambi.com
×
Berita Terbaru Update