Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Partai Keadilan Sejahtera Dukung Ivan-Dodi di Pilkada Muaro Jambi

Jumat, 16 September 2016 | 08.35 WIB Last Updated 2016-09-16T01:35:56Z
Pasangan Ivan Wirata -Doddi Sularso
Pasangan Ivan Wirata -Doddi Sularso / Istimewa
JAMBI - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) akhirnya melabuhkan dukungannya pada pasangan Ivan Wirata-Dodi Sularso (Ivan-Dodi) untuk Pilkada Muaro Jambi, 2017 mendatang. Hal ini disampaikaan Ketua DPW PKS Provinsi Jambi, Rudy Wijaya.

"Untuk Pilkada Muaro Jambi, PKS mengusung pasangan Ivan-Dodi. Hanya tinggal deklarasi," ujar Rudy, Rabu (14/9).

Disebutkannya, untuk deklarasi dukungan akan dilaksanakan oleh DPD PKS Muaro Jambi. Hal ini bertujuan agar para kader dan pengurus bisa berkumpul dan bergerak untuk kemenangan pasangan yang berslogankan Idola.

"Kita berharap bisa langsung bergerak semua usai deklarasi itu," tegasnya.

Sebelumnya, PKS juga telah mendeklerasikan arah dukungan untuk Pilkada Tebo, yakni mendukung Sukandar-Syahlan. Namun hingga saat ini PKS belum menetukan arah dukungan di Sarolangun.

Sumber : Metrojambi.com
×
Berita Terbaru Update